Tuesday, September 6, 2016

Robert Galbraith: Career Of Evil (Titian Kejahatan)

 

Judul: Career Of Evil (Titian Kejahatan)

Genre: Detektif
Pengarang: Robert Galbraith
Penerbit Hak Cipta: Sphere
Penerbit Terjemahan: PT Gramedia Pustaka Utama
Penerjemah: Siska Yuanita
Penyunting: -
Tahun Penerbitan Hak Cipta:2015
Tahun Penerbitan Terjemahan:2016
Halaman:552
Ukuran Buku: 15 x 23 cm
ISBN: 978-602-03-2636-8

Rating: 4 (wajib dikoleksi!)

"Perempuan memang berpikir sempit, kejam, kotor, dan remeh. Kebanyakan dari mereka adalah jalang tukang bersungut-sungut, selalu menuntut kaum pria membuat mereka senang. Ketika tergeletak mati dan kosong di depanmu, barulah mereka menjadi murni, misterius, bahkan indah. Pada saat itulah mereka menjadi milikmu sepenuhnya, tidak mampu membantah atau meronta atau pergi, dan kau bisa melakukan apa pun terhadapnya sesuka hatimu. Mayat perempuan yang kemarin terasa berat dan lunglai setelah dikuras darahnya: menjadi mainannya, boneka seukuran manusia"

Sinopsis:


Sebuah paket misterius dikirim kepada Robin Elacott, dan betapa terkejutnya dia ketika menemukan potongan tungkai wanita di dalamnya.
Atasan Robin, detektif partikelir Cormoran Strike, mencurigai empat orang dari masa lalunya yang mungkin bertanggung jwab atas kiriman mengerikan itu--empat orang yang sanggup melakukan tindakan brutal.
Tatkala polisi mengejar satu tersangka pelaku yang menurut Strike justru paling kecil kemungkinannya, dia dan Robin melakukan penyelidikan sendiri dan terjun ke dunia kelam tempat ketiga tersangka yang lain berada. Namun, waktu kian memburu mereka, sementara si pembunuh kejamkembali melakukan aksi-aksi mengerikan...

Reviu:


Inilah buku ketiga Robert Galbraith, pseudo-name dari the one end only queen of the modern tale, J.K. Rowling: Career of Evil (Titian Kejahatan). Buku pertama dan kedua yang juga telah saya baca meski belum saya reviu di sini adalah The Cuckoo's Calling (Dekut Burung Kukut) dan The Silkworm (Ulat Sutra). Dengan nama besar J.K Rowling, pembaca akan otomatis dihadapkan pada ekspektasi bacaan yang menghibur dan penuh imajinasi.

Sebagaimana dua buku sebelumnya, buku ini masih menceritakan kehidupan dua tokoh utamanya, Cormoran Strike dan Robin Elacott. Namun hubungan yang muncul lebih intens dari yang lalu-lalu. Galbraith benar-benar mampu mengajak saya untuk menjelajah kehidupan London modern dengan segala keruwetan sifat manusianya. Walaupun bagi beberapa orang alur cerita yang dibangun agak membingungkan dengan bahasa-bahasa yang kurang lazim serta istilah-istilah yang memaksa kita untuk berpikir lebih dalam, ternyata saya menikmati ketidaksederhanaan ini. 

Bahasa-bahasa lugas didukung oleh kemampuan luar biasa penterjemah mampu menghanyutkan saya untuk terus dan terus membuka lembar-lembar novel ini. "Dia itu tahi yang tidak bisa diguyur", hahaha, atau, "Dia bagian sampah yang tergelontor sampai ke ibu kota untuk mengadu untung dan tidak pernah pergi lagi. Dia pikir London satu-satunya tempat yang layak mendapatkan kehadirannya", cara Strike menggambarkan ayah tirinya adalah contoh bahasa seenak udel ala Inggris yang digunakan Galbraith. Selain itu, kepiawaiannya dalam membangun karakter sudah tidak diragukan lagi. Tentu membekas di ingatan kita bagaimana kuatnya karakter-karakter di tujuh seri Harry Potter. Begitu pula yang terjadi di serial ini. Galbraith tidak terburu-buru mengungkap detail karakter, melainkan menguatkan dan mengungkapkan dengan sabar dengan tetap mengedepankan keterkaitan cerita yang logis.

Terdapat pula kenyataan sosial yang diungkapkan Galbraith dengan bahasa yang indah, Jurang antara flat Elin (kekasih Strike) yang bertiang putih susu di Clarence Terrace dan rumah liar kotor di Whitechappel tempat ibunya (Leda Strike) meninggal tidak dapat diukur oleh disparitas-disparitas yang tak terhingga, oleh hasil lotre kelahiran dan peluang, oleh kesalahan penilaian dan kemujuran. Dan inilah, lanjutan karya Rowling/Galbraith yang menghibur dan mencerahkan.

Tentang Penulis:


Robert Galbraith adalah pseudoname dari Joanne Kathleen Rowling, pengarang serial fenomenal Harry Potter dan The Casual Vacancy. Lahir di Glouchester, Inggris pada 31 Juli 1965. Sebagai Galbraith, Rowling telah menghasilkan tiga karya serial detektif dengan tokoh utama Cormoran Strike dan Robin Elacott. 

Bibliography:


Harry Potter and The Philosopher's Stone, 1997 (JR)
Harry Potter and The Chamber of Secret, 1998 (JR)
Harry Potter and The Prisoner of Azkaban, 1999 (JR) 
Harry Potter and The Goblet of Fire, 2000 (JR) 
Fantastic Beasts and Where To Find Them, 2001 (JR)
Quidditch Through The Ages, 2002 (JR)
Harry Potter and The Order of Phoenix, 2003 (JR)
Harry Potter and The Half Blood Prince, 2005 (JR) 
Harry Potter and The Deathly Hallows, 2007 (JR)
The Tales Of Beedle The Bard, 2007 (JR)
The Casual Vacancy, 2012 (JR)
The Cuckoo's Calling, 2013 (RG) 
The Silkworm, 2014 (RG)
Career Of Evil, 2015 (RG)



Dapatkan penawaran menarik untuk Career Of Evil di sini